MOTOR BAKAR 2 TAK
Motor bakar dua langkah adalah mesin pembakaran dalam yang dalam satu siklus pembakaran akan mengalami dua langkah piston, berbeda dengan putaran empat-tak yang mengalami empat langkah piston dalam satu kali siklus pembakaran, meskipun keempat proses intake , kompresi, tenaga dan pembuangan juga terjadi. Mesin dua tak juga telah digunakan dalam mesin diesel , terutama dalam rancangan piston berlawanan , kendaraan kecepatan rendah seperti mesin kapal besar dan mesin V8 untuk truk dan kendaraan berat. Animasi cara kerja mesin dua tak. TMA (titik mati atas) atau TDC ( top dead centre ): Posisi piston berada pada titik paling atas dalam silinder mesin atau piston berada pada titik paling jauh dari poros engkol ( crankshaft ). TMB (titik mati bawah) atau BDC ( bottom dead centre ): Posisi piston berada pada titik paling bawah dalam silinder mesin atau piston berada pada titik paling dekat dengan poros engkol ( crankshaft ). Ruang bilas yaitu ruangan di bawah piston di...